Saturday, August 27, 2011

East Java Journey: 17 Agustus-an santai di Pantai Bajulmati, Malang Selatan

Tips menuju Pantai Bajulmati: Dari Malang terminal Arjosari naik angkot ke terminal Gadang kemudian naik minibus tujuan Turen dilanjutkan dengan minibus ke desa Bajulmati.

Dalam perjalanan menuju Pantai Bajulmati dikarenakan hari ini adalah HUT Kemerdekaan Indonesia Raya maka kami terjebak kemacetan di wilayah Sumbermanjing dimana sedang diadakan Pawai dalam memperingati HUT RI 2011. Kami terjebak disini hampir 1 jam akan tetapi ini merupakan bonus liburan disugguhi Pawai khas tradisional dari Malang. Dimana dalam Pawai tersebut diantaranya ada Singo Edan, Monster Devil, adat Hindu sampai kesenian Madura yang menandakan budaya yang terdapat di Malang.
Tidak sampai disitu kita akan melewati jalan menaiki bukit berkelok yang memiliki pemandangan Indonesia yang indah sambil berpapasan dengan kendaraan truk yang mengangkut bebatuan kapur. Nah, mencapai Pantai ini sama dengan apabila kita menuju Pantai Sendang Biru atau Pulau Sempu namun sebelum memasuki Desa Sendang Biru kita akan menemui jalan simpang tiga apabila lurus menuju Sendang Biru 1.6KM dan kekanan menuju Bajulmati. Hati-hati karena kemarin papan petunjuk di simpang tiga tersebut sudah jatuh jadi bersiap-siaplah bertanya. Dari sini kondisi jalannya semakin bagus karena menurut kabar jalan ini akan dibuat pemerintah sebagai jalan pantai selatan serta terdapat Jembatan yang cukup Modern dibangun dengan biaya yang mahal. Pantai Bajulmati dari Jembatan tersebut jaraknya sudah sangat dekat dengan menempuh 1 KM atau sampai batas akhir jalan beraspal. Untuk biaya masuk dikenakan biaya 5000 Rupiah per kendaraan sekali masuk lokasi wisata Pantai Bajulmati ini.

Pantai berpasir putih dengan garis pantai yang panjang serta pemandangan Samudera tanpa batas yang tak terlihat ujungnya. Namun, jangan berharap banyak untuk berenang disini karena kondisi Pantai berombak cukup ganas dan terdapat bantuan karang yang sangat membahayakan bagi setiap pengunjung sehingga terdapat peringatan "DILARANG BERENANG".
Eh salah, DILARANG KERAS! Mandi di sepanjang pantai. Tapi jangan berkecil hati kita dapat berenang disisi ujung pantai karena merupakan muara sungai daripada jembatan megah tadi yaitu pada sungainya yang jernih beda dengan sungai dikota-kota besar di Indonesia yang kotor. Sampai dengan sore hari kita dapat menikmati matahari terbenam sambil duduk ditepi pantai. 

Untuk fasilitas Pantai Bajulmati terdapat warung penjual makanan, toilet, kamar mandi untuk bilas samapi dengan sebuah Mushola.



No comments: